SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen hadir membawa perubahan, dengan memadukan nilai-nilai Islami dan kemajuan teknologi


“Digitalisasi Golden Habit: Membangun Generasi Emas Santri SMP Birrul Walidain”
Senin, 27 Januari 2025

Bismillah, SMP Birrul Walidain Muhammadiyah Sragen hadir membawa perubahan, dengan memadukan nilai-nilai Islami dan kemajuan teknologi. Sekolah mengusung tema Digitalisasi Golden Habit Santri. Program ini dirancang untuk membangun kebiasaan baik para santri sehingga tidak hanya cerdas dalam ilmu pengetahuan, tetapi juga unggul dalam ibadah wajib maupun sunnah, literasi dan muamalah. Dalam program ini, sekolah juga melibatkan orang tua dan guru sebagai partner dalam memantau kemajuan santri. Kami percaya bahwa dengan kerja sama yang erat, sekolah dan keluarga dapat membantu para santri untuk mencapai tujuan mereka menjadi generasi emas berakhlaq mulia.
https://vt.tiktok.com/ZS6n4Jocv/
#qur’anic character school


Humas SMP BWM